Blog ini milik YC1LBQ

Callsign Lookups by QRZ

Recent Callsign Lookups
by Callsign

Rapat Persiapan Dukungan Komunikasi Mudik Lebaran 2017

Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1438H sudah semakin dekat. Aktifitas yang biasanya dilakukan oleh sebagian besar penduduk Indonesia adalah mudik Lebaran. Mudik Lebaran ini perlu persiapan yang matang. Salah satunya adalah dukungan komunikasi radio.

Ketua ORARI Lokal Tasikmalaya, YC1ACC, bersama pengurus lokal.
Ketua ORARI Lokal Tasikmalaya, YC1ACC, bersama pengurus lokal.
ORARI sebagai salah satu organisasi hobi yang berkaitan dengan komunikasi radio biasanya ikut membantu Pemerintah dalam hal dukungan komunikasi radio (Dukom) atau kadang disebut juga bankom atau bantuan komunikasi.
Selfie dulu di sela-sela rapat persiapan dukom Mudik Lebaran 2017.
Selfie dulu di sela-sela rapat persiapan dukom Mudik Lebaran 2017.
Biar gak tegang, rapat diselingi foto-foto hehehe...
Dukom Lebaran ini biasanya berbarengan juga dengan Operasi Ketupat dari kepolisian. Operasi Ketupat ini membantu para pemudik agar dapat mudik melewati jalur mudik 2017 dengan aman dan lancar. Selain jalur mudik melewati jalur utama, jalur mudik juga dipersiapkan jalur mudik alternatif.

ORARI Lokal Tasikmalaya, berupaya membantu Pemerintah dalam bentuk pendirian pos-pos dukungan komunikasi yang bekerja pada frekuensi kerja lokal di 145.480 MHz.

Semoga Mudik Lebaran 2017 ini berjalan lancar dengan dukungan dari semua pihak.

8 comments:

  1. tnx bro, posting nya ok
    sukses buat pengurus orlok Tasikmalaya 2017-2020

    ReplyDelete
    Replies
    1. tnx udah mampir dan komentar ya Om....
      sukses juga
      73 GL

      Delete
  2. ijin share ya OM
    http://orari.or.id/berita/1734-orari-lokal-tasikmalaya-persiapan-dukungan-komunikasi-mudik-lebaran-2017.html

    ReplyDelete
  3. untuk frekurnsi daerah indramayu mohon info

    ReplyDelete
    Replies
    1. Frekuensi dukom ORARI Lokal Indramayu pada frekuensi 146.680 MHz (dupleks minus 600 kHz) ) dan 145.780 MHz (direct)

      Delete